Minder memang tidak mengenakan. Seringkali rasa minder menghalangi dan membatasi kita untuk melakukan sesuatu. Penyebabnya adalah karena kita kurang bersyukur dan selalu membanding-bandingkan kelebihan orang lain dengan kekurangan diri. Berikut 5 Cara Move On Dari Rasa Minder:
- Bersyukur. Seringkali kita lupa mensyukuri apa yang kita miliki, karena kita lebih terpukau dengan apa yang orang lain miliki. Banyak sebagian dari kita yang lebih fokus pada apa yang belum dimilikinya dibanding mensyukuri apa yang sudah dimilikinya. Ingatlah, saat kita ingin menjadi orang lain, sebenarnya orang lain pun ingin menjadi seperti kita. So, belajarlah untuk bersyukur agar hidup makin makmur
- Stop membandingkan. Hal ini masih saja banyak kita temui disekitar kita. Tidak sedikit dari kita sering membanding-bandingkan dirinya dengan orang lain. Terlebih membandingkan kelebihan orang lain dengan kekurangan diri sendiri. Ingat, sukses itu bukan diukur dengan membandingkan diri kita dengan orang lain, melainkan dari diri kita hari kemarin dengan hari ini. So, be your best self.
- Fokus pada kelebihan. Disini, bukan fokus pada kelebihan badan ya. Tapi lebih pada apa yang bisa kita lakukan (skill). Kalau kita fokusnya hanya pada kekurangan, lalu kapan bisa mengasah kelebihannya? Masing-masing dari kita itu unik, karena memiliki kelebihan yang masing-masing dari kita belum tentu memilikinya.
- Say I am Possible. Berpikirlah bahwa Anda pun sama dengan orang lain. Jika orang lain lebih hebat dari Anda, Anda pun punya peluang yang sama bahkan bisa lebih hebat darinya. Asalkan Anda sudah melakukan step 1-3 di atas. Jika Anda berpikir tidak bisa, maka Anda benar. Jika Anda berpikir bisa, maka Anda pun benar. Dari pada berpikir tidak bisa, lebih baik berpikir bisa kan? So, be your best self dan katakan I am Possible.
- Belajar dari teman. Cara ini cara termudah yang bisa dilakukan. Karena kita akan lebih cepat menangkap pelajaran dengan cara meniru contoh yang sudah ada. Coba Anda cari teman Anda yang dulunya minder tapi sekarang sudah PeDe (sukses Move On dari Mindernya), kemudian pelajari cara-cara dia Move On. Kalau perlu tanyakan tips-tipsnya agar Anda bisa mengikuti jejaknya. :D
Itulah 5 cara move on dari rasa minder. Dari cara di atas, siapa tahu Anda bisa melakukannya. Ingat! Kalau mau angan minder. Karena minder adalah awal kemunduran
So, masih mau memelihara minder?
0 comments:
Post a Comment