Jujur Aku Bosan!
Saat apa yang dibicarakan ditengah perkumpulan hanyalah kesia-siaan yang melalaikan
Ketika topik pembicaraan tidak lain hanya gosip dan ghibah yang berujung fitnah
Setiap kata yang keluar bukan lagi nasehat, tapi laknat dan umpat
Waktu yang begitu berharga, terobral tanpa harga
Segala hal remeh temeh ditanggapi tanpa diresapi
Dikomentari tanpa ada fakta yang dicari
Semua orang bisa jadi komentator
Tapi minim kontributor
Sibuk mencela
Enggan membela
Jujur Aku bosan!
Dengan pemberitaan yang belum jelas kebenarannya
Dengan ocehan dan komentar yang didengar
Dengan cacian yang berujung makian
Kita boleh tidak suka pada suatu hal
Satu hal yang pasti
Jangan sampai sibuk mengkritik lanta lupa cari solusi
Maaf untuk setiap kata yang tidak Aku iyakan
Bukan karena sombong atau terabaikan
Belajarlah memilah dan memilih hal
Mana yang benar-benar harus ditanggapi
Dan mana yang harus diabaikan
Bagi seorang Thinking pastinya tidak mau membuang waktu
Dan melewatkannya berlalu tanpa pelajaran
Karena ciri makhluk hidup adalah tumbuh
Jika tidak, berarti mati
Aku bosan berkumpul dengan mereka yang senang bergunjing
Yang sering jadi komentator tapi tak kunjung jadi kontributor
Mereka yang sering mencela tanpa mau jadi pembela
Jika Aku tak seasik dulu
Tak seperti yang lalu
Menanggapi hal yang selalu dikomentar
Jangan cari aku untuk menjadi teman di lingkaranmu
I may not perfect but at least I'm not fake
Maaf Aku bosan!
Bukan karena mereka
Tapi karena sifat dan kelakuan mereka
Yang bisa menjadikan karakter antagonis dalam hidup
Sealamat tinggal jiwa-jiwa yang rapuh
Selamat datang jiwa-jiwa yang tangguh
MARI JADI KONTRIBUTOR, STOP JADI KOMENTATOR
AND SAY NO COMMENT
PADA APA YANG TIDAK ADA MANFAATNYA!
0 comments:
Post a Comment